Berita Terbaru

Silaturrahim FOZ Sumut dan BAZNAS Sumut Rencanakan Kegiatan Bersama
Silaturrahim FOZ Sumut (Forum Zakat) Sumatera Utara yang beranggotakan lembaga-lembaga Amil Zakat di Sumatera Utara ke Kantor BAZNAS Sumatera Utara di Jl. Rumah Sakit Haji Medan Estate pada hari Kamis 4 Agustus 2022 diterima langsung oleh Pimpinan BAZNAS Prov. Sumatera Utara.
Ketua BAZNAS Sumatera Utara Prof.Dr.H. Mohammad Hatta mengatakan bahwa hendaknya antar lembaga pengelola zakat bersinergi dalam menggapai potensi zakat di Sumatera Utara sebesar 8 Trilyun Rupiah, agar manfaat zakat ini dapat dirasakan dan dapat menyejahterakan ummat.
Mohammad Hatta melanjutkan bahwa BAZNAS Sumatera Utara dalam fungsinya sebagai koordinator pengelolaan zakat di Sumatera Utara hendaknya pelaporan pengelolaan zakat setiap 6 bulan (persemester) dari Lembaga-Lembaga Amil Zakat di Sumatera Utara dapat disampaikan tepat waktu agar pelaporan ke BAZNAS RI secara Nasional dapat diperoleh secara realtime.
Beberapa hasil pertemuan adalah akan melaksanakan pertemuan berkala bulanan dan membuat rencana kegiatan bersama.
#silaturrahim #fozsumut #baznasprovsumut #sinergiprogram #sumutbermartabat #cintazakatmenyejahterakanumat
BERITA04/08/2022 | Admin BAZNAS-SU

LAZ PZU Sumut Silaturrahim dan Serahkan Laporan ke BAZNAS Sumut Diterima oleh Pimpinan BAZNAS Sumut
Medan ~ Pada Selasa 2 Agustus 2024/4 Muharram 1444 H, Lembaga Amil Zakat (LAZ SU) Pusat Zakat Umat Sumatera Utara silaturahim ke BAZNAS Provinsi Sumatera Utara, Jalan Rumah Sakit Haji no. 47 Medan Estate, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang.
Rombongan PZU Sumut diterima langsung oleh Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Utara, Prof. Muhammad Hatta didampingi Wakil Ketua Dr. Sultoni Trikusuma, dan Azrai Harahap, MA.
Hadir dari Pusat Zakat Umat, Abdul Aziz, ST (Dewan Pengawas), Ir. Tauhid Ichyar, MT (Ketua PZU), Mawardi Tanjung( Manajer Umum), dan Syukri Ahmad Rokan, SE (Kadiv. Penghimpunan)
Prof. M. Hatta menyambut baik kedatangan rombongan PZU, beliau menyampaikan bahwa BAZNAS dalam hal penyaluran telah bekerjasama dengan UINSU, USU, UNUSU, dan UNIMED memberikan bantuan bea siswa bagi mahasiswa program sarjana, kerjasama ini adalah bagian dari komitmen BAZNAS,” lanjutnya.
Dari pertemuan ini harapannya dapat bersinergi kedepannya dalam kegiatan pengelolaan zakat di Sumatera Utara. Kegiatan ditutup dengan penyerahan Laporan Pengelolaan Zakat PZU Sumut kepada BAZNAS Sumut diterima langsung oleh Ketua BAZNAS Sumut Prof.Dr.H. Mohammad Hatta, Waka II Dr.H.Sultoni Trikusuma, dan Waka IV Azrai Harahap, MA sekaligus foto bersama di ruang rapat kantor BAZNAS Sumatera Utara.
BERITA02/08/2022 | Admin BAZNAS-SU

Silaturrrahim Pengurus MW KAHMI Sumut, Siap Bersinergi dalam Penguatan BAZNAS Untuk Kesejahteraan Ummat
Selasa, 26 Juli 2022. BAZNAS Provinsi Sumatera Utara menerima silaturrahim dari Pengurus MW KAHMI Sumatera Utara. Silaturrahim ini langsung di terima oleh Ketua BAZNAS Prov. Sumatera Utara Mohammad Hatta, Waka I Musaddad Lubis, Waka III Syamsul Bahri, dan Waka IV Azrai Harahap.
Turut Hadir dari MW KAHMI Sumut H. Rusydi Lubis, SH (Ketua), Muazzul, Usman, Aja Syahri, Budi Ristanto, Ahmad Syukri, Abd Karim Nst, Hadi Sukmono.
Dalam silaturrahim ini MW KAHMI Sumut siap bersinergi dan berkerjasama dalam penguatan pengumpulan BAZNAS Sumut untuk mewujudkan kesejahteraan Ummat.
BERITA26/07/2022 | Admin BAZNAS-SU

BAZNAS Sumut Selenggarakan Pelatihan Digitalisasi Pelaporan Zakat
MEDAN-SUMUT, Dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan dalam pengelolaan zakat, BAZNAS Provinsi Sumatera Utara terus meningkatkan kapasitas SDM Amil BAZNAS Sumatera Utara dengan mengikuti berbagai Bimbingan Teknis dari BAZNAS RI baik pada bidang penghimpunan, penyaluran dan pendayagunaan, keuangan pelaporan, maupun administrasi dan umum. khususnya dibidang IT Pelaporan dan Keuangan, hal ini dibuktikan dengan pelaksanaan pembinaan dan pelatihan yang diselenggarakan oleh BAZNAS. Pelatihan ini sendiri menghadirkan perwakilan dari masing-masing BAZNAS Kab/Kota yang ada di Wilayah Provinsi Sumatera Utara, dilaksanakan selama 2 hari mulai dari tanggal 14 sampai tanggal 15 juli tahun 2022 di Hotel Grand Inna Medan.
Dalam pelatihan tersebut langsung menghadirkan narasumber khusus dari BAZNAS RI yaitu Bpk. Adhi Kelvianto (Kadiv. Penguatan Pengumpulan BAZNAS RI) dan Bpk. Arman Alfansuri (Fasilitator/ Instruktur Pelatihan dan Bag. Keuangan BAZNAS RI) dalam pembukaan pelatihan Ketua BAZNAS Provinsi Sumatera Utara Prof.Dr.H. Mohammad Hatta berpesan agar peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik karena pelaporan merupakan puncak dari pengelolaan zakat dan dengan pelatihan ini seluruh BAZNAS akan langsung memperoleh data pelaporan kinerja yang berbasis IT.
Kadiv Penguatan Pengumpulan BAZNAS RI Bpk. Adhi Kelvianto sangat mengapresiasi seluruh peserta pelatihan yang sangat antusias mengikuti dan melaksanakan pelatihan ini. alhamdulillah sampai penutupan data dari Sumatera Utara sudah diperoleh dan akan menjadi laporan di BAZNAS RI.
BERITA15/07/2022 | Admin BAZNAS-SU

Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua BAZNAS Prov. Suamtera Utara
Alhamdulillah wa Barakallah. Selamat dan Sukses atas Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua BAZNAS Prov. Sumatera Utara Periode 2022-2027 dilantik oleh Gubernur Sumatera Utara di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu. Jumat,17 Juni 2022.
Ketua : Prof Dr. H. Mohammad Hatta, MA
W. Ketua I : Drs. H. Musaddad Lubis, MA
W. Ketua II : Dr. H. Sultoni Trikusuma, MA
W. Ketua III : Drs. H. Syamsul Bahri, MM. Ak Ca
W. Ketua IV : Azrai Harahap, MA
Semoga berkah dan amanah. dimudahkan dalam perjuangan dakwah zakat.
BERITA17/06/2022 | Admin BAZNAS Sumut

Serah terima jabatan Pimpinan BAZNAS Prov. Sumut Periode 2016-2021 kepada Pimpinan BAZNAS Sumut Periode 2022-2027
Jumat, 17 Juni 2022. Serah terima jabatan Pimpinan BAZNAS Prov. Sumut Periode 2016-2021 kepada Pimpinan BAZNAS Sumut Periode 2022-2027 di Ruang Rapat Kantor BAZNAS Sumut Jl. Rumah Sakit Haji Medan. Setelah di laksanakan acara pelantikan Pimpinan BAZNAS Prov. Sumut Periode 2022-2027 oleh Gubernur Sumatera Utara pagi nya.
BERITA17/06/2022 | Admin BAZNAS-SU

Edy Rahmayadi Lantik Ketua dan Wakil Ketua BAZNAS Sumut, Potensi Zakat Sumut Capai Rp8 Triliun
MEDAN, 17/6 - Gubernur Sumateta Utara (Sumut) Edy Rahmayadi melantik Ketua dan Wakil Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Sumut priode 2022-2027 di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Jumat (17/6). Diharapkan potensi zakat Sumut yang mencapai Rp8 Trilun dapat dikelola secara maksimal.
Ketua dan Wakil Ketua BAZNAS Sumut yang dilantik yakni, Ketua Muhammad Hatta, Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Musaddad Lubis, Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Sultoni Trikusuma, Wakil Ketua III Bidang Perencanaan Keuangan dan Pelaporan Syamsul Bahri dan Wakil Ketua IV Bidang Adminsitrasi Sumberdaya Manusia dan Umum Azrai Harahap.
Hadir di antaranya Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah, Ketua BAZNAS Noor Achmad, tokoh agama, Ormas, Rektor serta pimpinan OPD Sumut.
Gubernur Edy Rahmayadi berharap kepada pengurus BAZNAS Sumut yang baru dilantik untuk dapat bekerja dan melaksanakan program kegiatan yang terbaik untuk menyejahterakan ekonomi umat. "Saya hanya menentukan dari hasil tim seleksi yang telah memilih Anda untuk menjalankan amanah tersebut. Saya minta untuk melaksanakan program terbaik, karena kegiatan ini juga merupakan amal untuk bekal kita di akhirat," ucap Edy Rahmayadi.
Lebih lanjut, Edy Rahmayadi menyampaikan terima kasih pada pengurus BAZNAS Sumut sebelumnya yang telah merjalin komunikasi yang baik dengan Pemprov Sumut. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan di antaranya pemberian bantuan pada fakir miskin dan lainnya.
"Terima kasih pada pengurus sebelumnya telah melaksnakaan program BAZNAS untuk kepentingan umat," katanya.
Sementara itu, Ketua BAZNAS Noor Achmad mengatakan BAZNAS adalah lembaga pemerintah non struktural yang diminta bisa bekerja sama dengan pemerintah menyalurkan zakat dan infak pada yang mustahiq, termasuk pengentasan stunting dan penguatan ekonomi.
Noor Achmad juga menyampaikan potensi zakat bisa mencapai Rp8 triliun dan saat ini laporan yang diterima baru Rp60 miliar. Artinya, menurut Noor Achmad, masih banyak peluang BAZNAS untuk mengentaskan kemiskinan dan kesejahteraan umat.
"Orang yang bekerja di BAZNAS adalah orang yang mengambil amanat dan memiliki tanggung jawab yang besar untuk mengerjakan amanat itu. Potensi di Sumut kalau digali zakat ini tentunya akan dapat mengentaskan kemiskinan di tengah umat. Kami meminta pemerintah terus menjadikan BAZNAS sebagai mitra pemerintah untuk kepentingan umat," katanya.
Sumber: Diskominfo Sumut
BERITA17/06/2022 | Admin BAZNAS-SU

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
Info Rekening Zakat
